Moto Mobi | Daihatsu New Terios Dapat Beragam Fitur Penunjang Berkendara

3 minutes reading
Thursday, 8 Jun 2023 21:02 0 164 Redaksi Kece

Terios menjadi andalan Daihatsu untuk segmen SUV (Sport Utility Vehicle) berkapasitas 7 penumpang di pasar Indonesia. Selain itu, selama 17 tahun Daihatsu Terios selalu dipercaya sebagai kendaraan untuk berpetualang dalam program Terios 7 Wonders. Hari ini (08/06/2023), PT Astra Daihatsu Motor meluncurkan New Terios yang telah mendapat aspek penyegaran.

“Dengan beragam fitur baru terkini, New Terios dapat menjadi mobil SUV pilihan yang cocok bagi mereka yang aktif dan berkarakter, yang ingin lebih mengaktualisasikan dirinya sesuai dengan tema Reflaction of You, sekaligus memberikan pengalaman berkendara seru serasa berpetualang,” ujar Sri Agung Handayani, selaku Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor.

Tampilan eksterior dapat desain baru

Daihatsu New Terios hadir dengan sejumlah aspek penyegaran utama, yaitu pada sisi eksterior, interior, tak ketinggalan fitur keamanan dan keselamatan berkendara. Pada eksteriornya, Daihatsu New Terios hadir dengan desain baru yang lebih meliputi bumper, grille, smoke headlamp, dan illuminating lamp yang membuatnya tampak lebih sporty dan adventure.

Penyematan desain aero kit pada bagian bumper depan-belakang, ditambah side stone guard, serta side body molding pada bagian bodi samping yang terdapat khusus pada varian tertinggi (R Custom), membuat Daihatsu New Terios juga tampil lebih sporty. SUV ini juga dibekali dengan beberapa jenis velg alloy, tergantung varian yang dipilih, membuat tampilan New Terios semakin tangguh dalam melewati berbagai kondisi jalanan.

Ada fitur wireless charger

Sedangkan pada bagian interior, New Terios hadirkan suasana kabin baru yang didominasi tema hitam dan dikombinasikan dengan aksen merah. Joknya pun memiliki kombinasi kulit membuatnya semakin terlihat sporty pula.

Kini ada tambahan fitur wireless charger yang terdapat pada console box. Termasuk adanya Touchscreen Audio 7 inci dan dapat terkoneksi dengan smartphone dan kompatibel dengan Android Auto dan Apple Car Play. Semua fitur pada interior ini disematkan pada New Terios varian R ke atas.

Bisa pantau visibilitas 360° sudut kendaraan

Untuk fitur keamanan dan keselamatan, ada enam SRS Airbag pada sisi bagian depan dan samping yang dapat melindungi seluruh penumpang. Fitu ini terdapat pada varian tertingginya, yakni R Custom. Fitur keamanan lainnya, seperti around view monitor yang dapat menampilkan visibilitas 360° sudut kendaraan.

Terkait pengendalian, ada fitur VSC (Vehicle Stability Control) yang dapat mencegah gejala oversteer dan understeer. Lalu ada HSA (Hill Start Assist) untuk mencegah mobil bergerak mundur saat berada di tanjakan. Sedangkan ABS (Anti-Lock Brake System) dan EBD (Electronic Brakeforce Distribution) berguna untuk untuk memaksimalkan performa pengereman.

New Terios tersedia dalam beberapa varian, mulai dari varian X, R, dan R Custom. New Terios juga tersedia dalam varian aksesoris ADS, serta memiliki 6 pilihan warna yang di antaranya memiliki 2 warna baru yakni Silver Metallic dan Greenish Gun Metal. Daihatsu memasarkan New Terios dengan harga mulai dari Rp 236 jutaan hingga Rp 303 jutaan (on the road DKI Jakarta).


Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA