x

Wanda Hamidah Merasa Ditipu Prudential, Biaya Operasi Anak Rp60 Juta Diganti Rp10 Juta

3 minutes reading
Monday, 11 Oct 2021 11:56 0 563 Redaksi Kece

Jakarta

Artis sekaligus politisi Wanda Hamidah mengalami kejadian tidak mengenakkan, Bunda. Belum lama, ini ia mengungkapkan kekecewaan pada perusahaan asuransi Prudential yang telah ia percaya sejak lama.

Hal tersebut pun Wanda Hamidah bagikan melalui postingan Instagram dengan unggahan foto berlatar belakang hitam dan bertuliskan, “Aku menyesal pakai prudential”. Katanya, postingan itu dia bikin untuk berbagai kisah kepada followers serta rekan-rekannya.

Sharing aja siapa tau berguna buat teman-teman,” bukanya, dikutip dari akun @wanda_hamidah pada Senin (11/10/2021).

Lebih lanjut, Wanda menceritakan bahwa anaknya harus jalani operasi karena alami cedera. Biaya yang harus dikeluarkan pun cukup besar, namun ia yakin bahwa semua akan ter-cover oleh asuransi yang selama ini ia bayar.

Wanda ungkap bahwa biaya operasi anaknya itu mencapai Rp60 juta, Bunda. Akan tetapi, Prudential justru hanya memberikan uang pengganti sebesar Rp10 juta.




Baim Wong Adzankan Anak KeduaBaim Wong Adzankan Anak Kedua/ Foto: Mia Kurnia Sari

“Saya dan 3 anak.. 500rb/bulan. Setelah Malakai lahir tambah lagi 1 anak saya asuransi kan (kesehatan). Total 5 anggota keluarga. Tahun lalu/ 2020 semua saya upgrade ke kartu hitam, naik iuranmya ke 750rb dan 1jt sekian,” tuturnya.

Wanita kelahiran Jakarta tersebut akui merasa terkejut dan seperti ditipu dengan apa yang ia alami. Karena selama hampir 12 tahun, ia secara rutin membayar dan tidak pernah memakai asuransi tersebut sekalipun. Sayangnya, ia justru tak dapat memanfaatkannya secara maksimal saat benar-benar butuh.

“Hampir 12 tahun kami menggunakan asuransi @id_prudential tidak pernah sekalipun kami pakai. Sampai Minggu lalu anak saya yang atlet basket harus operasi lutut karena 2 tahun ini cidera dan tidak boleh berolahraga (untuk seorang atlet, ini adalah pukulan yang berat),” katanya.

Wanda sendiri mengaku bahwa selama ini lebih mendahulukan bayar asuransi ketimbang keperluan untuk sekolah anaknya, Bunda. Ini karena ia lebih khawatir pada kesehatan anak-anaknya.

“Sampai dokter menyatakan untuk segera pulih harus dioperasi. Saya dengan percaya diri merasa aman dong ada asuransi @id_prudential ! Yang dari tahun 2009 dng susah payah saya sisihkan demi kesehatan anak-anak.. bahkan kadang telat bayar sekolah krn mendahulukan kesehatan anak-anak, sebagai orang tua tunggal saya khawatir terus terang kalau anak-anak kenapa kenapa yg berhubungan dng nyawa/ kesehatan mereka.”

“Anyway operasi anak saya diperkirakan memakan biaya kurang lebih 50- 60 jt.. anda tau berapa yg mau dicover @id_prudential ? 10 juta saja saudara-saudara.. kalau 10 aja yg dicover ga perlu asuransi deh.. huhuhu.. gw ngerasa di scam! Ditipu abis-abisan.. sedih dan sakit hati bercampur menjadi satu sama asuransi @id_prudential,” sambungnya.

Klik baca halaman selanjutnya yuk, Bunda.

Bunda, simak juga cara cek masa aktif BPJS yang enggak pernah dipakai dalam video berikut:,

[Gambas:Video Haibunda]

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA
x
x