x

Pulau Seribu di Nusa Penida – Surga Tersembunyi untuk Berswafoto

4 minutes reading
Saturday, 9 Apr 2022 15:06 0 841 Redaksi Kece

Menyambut libur panjang tahun baru pastinya kita sudah mempersiapkan serangkaian acara untuk mengisi waktu luang sekaligus bersenang – senang bersama keluarga tercinta. Merupakan hal yang umum bila melihat gerombolan orang bersamaan pergi ke Pulau Dewata untuk mengisi liburan panjang. Pulau Dewata atau Pulau Bali memang dikenal sebagai salah satu surga bagi para pecinta traveling khususnya pecinta wisata bahari.

Beberapa area terkenal di Bali yang bisa di anggap sebagai pusat keramaian bagi wisatawan misalnya Kuta, Ubud, Seminyak dan masih banyak lagi. Sebenarnya, Bali tak hanya sekedar itu karena bila kamu mau eksplor lebih jauh lagi ternyata Bali juga memiliki sebuah wilayah terpisah yang dikenal dengan sebutan 3 nusa. Sebutan 3 nusa ini dipakai untuk menyebut Nusa Lembongan, Nusa Ceningan dan Nusa Penida yang ke tiganya ternyata secara administratif masih masuk dalam wilayah Bali tepatnya Kabupaten Buleleng.

Mungkin sudah banyak yang mendengar atau bahkan berkunjung ke Nusa Penida, kondisi pulau ini tak kalah menarik dari Pulau Bali. Nusa Penida merupakan pulau kecil yang luasnya sebesar 209,4 km persegi yang terletak tak jauh dari Bali tepatnya di bagian tenggara yang dipisahkan oleh sebuah selat bernama Selat Badung.

Di pulau ini terdapat berbagai destinasi wisata menarik yang bahkan membuat wisatawan mancanegara rela jauh – jauh datang untuk menikmati keindahannya. Salah satu rekomendasi dari Wisato.id mengenai wisata menarik di Nusa Penida bernama Pulau Seribu. Ingin tau seperti apa Pulau Seribu di Nusa Penida? Yuk, simak ulasan berikut ini!

Pulau Seribu di Nusa Penida

Sumber Gambar: Google Maps @Varendy Lumbardo

Mendengar namanya mungkin sebagain dari kamu salah arti, kali ini Pulau Seribu yang akan kamu lihat keindahannya bukan Pulau Seribu yang ada di Jakarta melainkan di Nusa Penida. Pulau ini memiliki keindahan yang tersembunyi dari balik tebing – tebing tinggi dan curam, kamu bisa menikmati keindahannya dari atas tebing – tebing tersebut.

Sumber Gambar: Google Maps @dani shinobi

Karena untuk melihat keindahannya harus dari atas tebing maka kamu perlu usaha ekstra untuk menuju kesana melewati berbagai rintangan yaitu jalanan yang mendaki, berbatu tajam dan yang pastinya menantang. Nantinya, dari atas tebing – tebing tinggi ini kamu bisa melihat gugusan pulau – pulau kecil yang berjejer berupa bukit – bukit tinggi yang banyak dan terpisah – pisah keberadaannya satu sama lain di tengah samudera.

Sumber Gambar: Google Maps @Hendra Gunawan

Bila kamu pernah ke Raja Ampat atau melihat view Raja Ampat dari foto – foto di internet maka bentuk dari Pulau Seribu atau yang dikenal dengan Thousand Islands ini terlihat serupa. Dari atas bukit yang di pagari tersebut kamu bisa menikmati view samudera yang luar biasa menakjubkan sambil berswafoto. Untuk kamu yang ingin dapat hasil foto yang “instagramable” tak perlu khawatir loh, di beberapa tebing tempat melihat pemandangan Pulau Seribu terdapat spot – spot foto yang bisa kamu datangi misalnya Rumah Pohon Melonteng.

Sumber Gambar: Google Maps @ christoffer hove

Dari spot Rumah Pohon Melonteng ini kamu bisa mengambil foto dengan latar belakang samudera dan jejeran gugus pulau dari Thousand Islands atau Pulau Seribu. Banyak pengunjung yang mengantre untuk berfoto dari spot ini, namun untuk mendapatkan hasil foto dari spot ini kamu harus membayar Rp 25.000 per orang dengan ketentuan yaitu bila penuh pengunjung atau antre maka maksimal waktu yang boleh dipakai 1 orang untuk berfoto di rumah pohon yakni hanya 3 menit saja.

Rute Menuju ke Pulau Seribu, Nusa Penida

Nusa Penida hanya bisa dijangkau dengan transportasi laut saja, maka kamu bisa memulai perjalanan dari Bali. Salah satu pelabuhan di Bali yang bisa menjadi titik awal keberangkatan mu adalah Pelabuhan Sanur. Berikut langkah – langkahnya :

1. Dari Pelabuhan Sanur kamu bisa memilih penyebrangan langsung menuju ke Nusa Penida dengan speed boat, siapkan uang sekitar Rp 75.000 hingga Rp 100.000 per orang untuk 1 kali penyebrangan. Untuk jam penyebrangannya sendiri biasanya dimulai pukul 8 pagi hingga 5 sore.

2. Waktu yang ditempuh kurang lebih 30 menit sampai 1 jam untuk bisa tiba dari Pelabuhan Sanur ke Pelabuhan Toya Pakeh di Nusa Penida.

3. Setibanya di Nusa Penida, kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju Pulau Seribu atau Thousand Islands dengan menyewa kendaraan. Biasanya wisatawan menyewa kendaraan roda 2 agar lebih mudah dan simple. Perjalanan dari pelabuhan Toyo Pakeh ke Pulau Seribu yang berada di Dusun Pelilit, Tanglad, Nusa Penida ini memakan waktu sekitar 1 jam.

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA
x
x