Asri dan Sejuk, Ini 7 Tempat Nongkrong di Sentul dengan Pemandangan Alam

5 minutes reading
Wednesday, 16 Mar 2022 02:51 0 1113 Redaksi Kece

Jaraknya yang tak jauh dari Jakarta membuat tempat nongkrong di Sentul dengan pemandangan alam menjadi salah satu spot terbaik untuk menghabiskan weekend bersama teman-teman.

Ya, terkenal sebagai Kota Hujan, Bogor menyimpan banyak sekali tempat wisata menarik, termasuk wisata kulinernya yang menggoyang lidah. Menemukan cafe hingga restoran di Bogor terbilang mudah sehingga kota ini cocok untuk dijadikan destinasi liburan jarak dekat.

Jika Anda bosan dengan suasana cafe yang itu-itu saja, tak ada salahnya untuk mengunjungi Tempat nongkrong di Sentul dengan pemandangan alam di bawah ini yang menghadirkan nuansa hijau nan asri, cocok untuk dijadikan basecamp. Tertarik? Cek ulasannya, ya!

1. Popolo Coffee

Mencari cafe Instagramable di Bogor bukanlah hal sulit. Tempat nongkrong di Sentul pun menjadi primadona warga Bogor khususnya bagi para muda-mudi.

Suka dengan nuansa alam? Pastikan untuk memasukkan Popolo Coffee ke dalam list Anda. Ya, Popolo Coffee adalah salah satu tempat nongkrong di Sentul dengan pemandangan alam yang paling terkenal di kota ini. Lokasinya pun strategis, tepat berada di depan Taman Budaya, Bogor.

Dikelilingi oleh pepohonan yang mengitari cafe, Popolo Coffee menghadirkan suasana yang sejuk dan asri sehingga pengunjung dijamin betah berlama-lama nongkrong di Popolo Coffee sembari menikmati sajian kopi andalan mereka.

Tak hanya kopi, untuk menemani momen quality time, Anda juga bisa memesan brownies hingga snack yang rasanya tak perlu diragukan lagi.

2. Finch Sentul

Jika Tempat makan nuansa alam di Sentul paling romantis ditujukan untuk para pasangan, maka cafe selanjutnya ini bisa Anda jadikan basecamp nongkrong bersama teman-teman maupun komunitas.

Ya, tak kalah terkenal dengan Popolo Coffee, ada Finch Sentul yang tampil unik sekaligus Instagramble dengan penggunaan tema country house, menjadikan cafe ini terasa fancy, sangat cocok untuk anak muda. Kesan comfy akan langsung Anda rasakan saat memasuki area Finch Sentul.

Memiliki dua area, outdoor dan indoor, Finch Sentul yang berhiaskan pepohonan ini semakin membuat momen nongkrong terasa menyenangkan sekaligus nyaman.

Jika Anda mencari tempat nongkrong di Sentul view Gunung, Finch Sentul dijamin tidak akan mengewewakan. Terlebih, ia punya banyak sekali menu makanan yang disajikan, mulai dari makanan western hingga makanan khas Indonesia. Menariknya, banderol yang ditawarkan masih relatif terjangkau.

3. Anthology Café

Cafe di Sentul adalah spot terbaik untuk nongkrong. Pastinya Instagramable, Anthology Café siap menghadirkan suasana alam yang menyegarkan untuk Anda.

Ya, dibangun berdekatan dengan Danau Teratai dan hamparan pepohonan hijau, nongkrong di Anthology Café terasa begitu asri dan sejuk.

Nuasana alam yang dihadirkan Anthology Café berpadu dengan gaya bangunan cafe yang unfinished sehingga membuatnya terasa semakin ciamik.

Sesuai namanya, Anthology Café menawarkan berbagai macam variasi minuman berbahan dasar kopi yang disukai anak muda seperti coffee latte, expresso, cappuccino, dan masih banyak lagi. Menyeruput kopi ditemani view alam yang menyegarkan mata di Anthology Café tentu menyenangkan.

4. Mojok Coffee

Curug terbaik di Sentul menjadi opsi terbaik jika Anda pecinta alam. Kini, tak perlu jauh-jauh ke curug karena di Sentul ada banyak tempat nongkrong yang menghadirkan pesona alam Kota Bogor. So, Anda bisa bersantai sekaligus menikmati view pepohonan yang memikat.

Selanjutnya ada Mojok Coffee, cafe outdoor di Bogor yang dikelilingi pepohonan rindang sehingga menciptakan suasana ngopi yang asri dan sejuk.

Menariknya, banderol tiap menu yang dihadirkan Mojok Coffee sangat terjangkau, cocok untuk anak muda yang memiliki budget pas-pasan. Tak heran jika Mojok Coffee tak pernah sepi pengunjung yang didominasi oleh para mudi-mudi. Bahkan, hanya dengan 10 ribu saja, Anda sudah bisa nongkrong di cafe ini.

5. Edensor Hills Café

Restoran di Sentul ada banyak jumlahnya. Jika Anda mencari yang suasananya fancy, Edensor Hills Café wajib masuk ke dalam list Anda.

Edensor Hills selama ini dikenal sebagai villa dan resort di Sentul yang cocok untuk dijadikan spot staycation. Tak hanya menghadirkan tempat menginap mewah, Edensor Hills Café juga memiki cafe bernama Edensor Hills Café yang lokasinya berada di atas perbukitan.

Menghadirkan view hamparan hijau yang berpadu dengan cantiknya Air Terjun Bidadari, nuansa homey yang kental bisa Anda rasakan di Edensor Hills Café ini. Interior cafenya pun tak kalah cantik dimana ia mengusung gaya Eropa yang menyembrutkan vibe fancy.

Menu makanan dan minuman yang disajikan Edensor Hills Café bervariasi dengan range harga yang masih tergolong worth it di kantong mengingat cafe ini berada di kawasan villa dan resort yang mewah.

6. Tad’s Delight

Kota Bogor identik dengan hawanya yang sejuk sehingga ada banyak sekali cafe di kota ini yang mengusung konsep outdoor.

Selanjutnya ada Tad’s Delight, cafe ciamik dengan nuansa alam lainnya di Sentul yang tak boleh Anda lewatkan. Cafe ini berlokasi di l. Siliwangi Taman Budaya No.1, dekat dengan tempat wisata di Sentul yang terbilang strategis.

Konsep outdoor yang diusung Tad’s Delight memungkinkan pengunjung untuk melihat secara langsung view pepohonan yang ada di sekitar cafe. Momen nongkrong pun terasa semakin seru karena suasana asri yang mereka hadirkan.

Soal menu, Tad’s Delight menyajikan beragam menu seperti kopi hingga gelato beraneka rasa yang wajib Anda coba. Harganya pun ramah di kantong, tidak akan membuat kantong Anda bolong.

7. Kopi Kier

Mencari cafe di Sentul Selatan dengan nuansa alam yang memikat? Silakan masukkan Kopi Kier ke dalam list Anda. Dari luar saja, cafe ini terasa begitu homey dengan pepohonan hijau dan tanaman hias yang menghiasinya.

Seperti kebanayakan cafe di Sentul pada umumnya, Kopi Kier menghadirkan ragam menu kopi yang pas untuk menemani momen ngobrol Anda bersama teman-teman mulai dari expresso, long black, coffeebeer, dan menu best seller mereka, kopi kieran kamu yang unik.

Jangan lupa untuk memesan camilan untuk menambah keseruan nongkrong Anda. Segelas kopi saja tidak cukup, bukan?

Well, mana tempat nongkrong di Sentul dengan pemandangan alam yang paling Anda sukai?

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA