Pantai Gondo Mayit – Pantai Dengan Nama Seram Tapi Pemandangan Yang Super Indah

4 minutes reading
Monday, 13 Jun 2022 14:21 0 794 Redaksi Kece

Di Kabupaten Blitar ada sebuah pantai dengan pemandangan yang akan memanjakan mata kalian karena keindahannya akan tetapi namanya sendiri cukup unik dan bahkan menyeramkan malah, pantai yang kami maksud adalah Pantai Gondo Mayit. Dalam bahasa setempat Gondo berarti bau dan Mayit berarti mayat sehingga Pantai Gondo Mayit sendiri berarti “Pantai Bau Mayat” nama yang menyeramkan bukan?

Sumber Gambar: Google Maps @FM

Pantai Gondo Mayit ini sendiri cukup sering dijadikan sebagai tempat untuk bersemedi akan tetapi selain dari itu kalian tidak akan mencium bau mayat kok selama menghabiskan waktu kalian di lokasi wisata Pantai Gondo Mayit ini. Pantai unik yang satu ini tergolong sepi sehingga buat kalian yang ingin mencari ketenangan Pantai Gondo Mayit adalah salah satu pilihan yang layak untuk kalian coba.

Fasilitas yang ada di Pantai Gondo Mayit masih tergolong cukup minim akan tetapi sudah cukup untuk kalian gunakan sehingga kalian tidak akan kerepotan saat sedang berada di lokasi wisata Pantai Gondo Mayit ini. Kalau begitu apa sih yang menyenangkan dari Pantai Gondo Mayit ini? Nah, untuk menjawab pertanyaan itu akan kami berikan daya tarik dan keunikan apa saja yang bisa kalian rasakan saat kalian memutuskan untuk menghabiskan waktu liburan kalian di Pantai Gondo Mayit.

Yuk, ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga selesai.

Aktivitas Menarik Di Pantai Gondo Mayit

Walaupun masih minim dengan fasilitas akan tetapi kalian sudah bisa melakukan berbagai macam aktivitas menarik dan menyenangkan untuk mengisi waktu luang kalian selama berada di Pantai Gondo Mayit ini. Dan untuk memberikan kalian gambarannya, akan kami berikan aktivitas – aktivitas menarik apa saja yang bisa kalian lakukan saat sedang berada di Pantai Gondo Mayit ini.

Bermain Air Dan Pasir

Sumber Gambar: Google Maps @ Artemis Offical

Ke Pantai tentu saja aktivitas wajibnya adalah bermain air dan juga bermain pasir yang mana tidak terkecuali saat kalian sedang berada di Pantai Gondo Mayit yang satu ini, karena masih tergolong sepi kondisi pantainya masih sangat terjaga dengan sangat baik. Airnya sangat bersih dan juga jernih sehingga membuat siapapun yang melihatnya akan seolah – olah terhipnotis untuk menceburkan dirinya yang dimana memang merupakan aktivitas yang menyenangkan.

Sumber Gambar: sikidang.com

Tapi tentu saja kalian harus berhati – hati saat bermain air di Pantai Gondo Mayit karena seperti pantai yang terletak di Laut Selatan memiliki ombak yang cukup besar dan tentu saja Pantai Gondo Mayit tidak terkecuali. Ombak ini sendiri tergantung dari cuaca sehingga kalian harus berhati – hati saat berenang dan jangan berenang terlalu ke tengah karena dapat membahayakan kalian.

Kalau bermain air kalian harus berhati – hati berbeda dengan saat kalian bermain pasir, tidak kalah menyenangkannya akan tetapi kalian dapat bermain dengan cukup tenang dan dapat membuat istana pasir sesuai dengan imajinasi kalian.

Menyantap Hidangan Khas

Kalian akan menemukan warung – warung yang akan menjual makanan serta minuman yang akan memanjakan lidah kalian apalagi jika kalian sudah seharian beraktivitas sehingga membuat perut kalian menjadi keroncongan. Salah satu menu yang cukup banyak kalian temukan adalah Ikan Tuna Bakar yang tidak hanya bisa kalian santap langsung ditempat tapi juga bisa kalian jadikan oleh – oleh untuk dibawa pulang ke rumah.

Kalian juga dapat bersantai – santai di warung sambil menikmati keindahan dari Pantai Gondo Mayit, apalagi kalian juga bisa sambil menikmati kehangatan secangkir teh atau segarnya air kelapa muda. Jadi kalian tidak perlu takut kalau urusan perut saat sedang menghabiskan waktu liburan kalian di Pantai Gondo Mayit dan dapat melakukan aktivitas kalian dengan tenang.

Menghabiskan Malam Di Pantai Gondo Mayit Dengan Berkemah

Sumber Gambar: Google Maps @ Diandika Nobunaga

Jika kalian merasa tidak cukup sehari saja untuk menikmati keindahan yang ditawarkan oleh Pantai Gondo Mayit, kalian bisa kok untuk menghabiskan malam kalian dengan cara berkemah yang mana sangat menyenangkan. Kalian juga tidak perlu repot – repot untuk membawa perlengkapan kalian sendiri karena ada tempat penyewaan yang bisa kalian datangi dan harganya pun cukup terjangkau.

Lokasi Dan Alamat Pantai Gondo Mayit

Jadi, tidak seseram namanya bukan? Jika kalian tertarik untuk menghabiskan liburan kalian di Pantai Gondo Mayit langsung saja ke lokasinya yang berada di Krajan, Tambakrejo, Wonotirto, Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur.


Geomedia - JFK 2022

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA