x

Indahnya Matahari Senja Di Desa Wisata Blitar Surga

4 minutes reading
Thursday, 14 Oct 2021 03:53 0 854 Redaksi Kece

Desa Wisata Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar terpilih sebagai 50 desa yang lolos tahap seleksi akhir dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia ( ADWI ) 2021. Yang yang letaknya kurang lebih 40 kilometer dari arah Tenggara Kota Blitar ini merupakan salah satu dari beberapa desa wisata di Jawa Timur yang masuk ke dalam 50 desa wisata terbaik dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia ( ADWI ) 2021 yang diselenggarakan oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Pengelolaan Desa Wisata Serang dan Kawasan wisata pantai dioperatori oleh BUMdes dengan berkolaborasi dengan beberapa komponen kelembagaan Desa Serang seperti Kelompok Sadar Wisata ( Poksarwis ), Lembaga Masyarakat Desa Hutan ( LMDH ) dengan perwakilannya dibentuk Kelompok Kerja ( Pokja ) Pengelolaam Kawasan Wisata Pantai Serang. Tidak heran jika kondisi Pantai Serang sangat berbeda dibandingkan dengan tujuh tahun yang lalu.

Surga Bagi Para Pecinta Sunset

Siapa sih yang tidak suka dengan Sunset atau matahari terbenam? Dengan langit oranye nan indah yang memanjakan mata. Buat kalian yang ke pantai khusus untuk mencari sunset sepertinya Pantai Serang Blitar bisa jadi destinasi wisata yang bisa kalian coba.

Senja di Pantai Serang Blitar memang memiliki keindahan yang jarang sekali kalian temukan di pantai – pantai lain. Apalagi ketika hari sedang cerah akan makin menambah keindahanya dengan kesan eksotis yang makin menjadi – jadi. Tidak heran jika senja atau saat sunset Pantai Seerang Blitar selalu dipadati oleh para pengunjung. Apalagi jika kalian datang ke Panta Serang Blitar ini di awal dan di akhir tahun. Senja yang muncul di Ufuk Barat akan terlihat semakin indah, karena posisi matahari yang tepat berada di tengah pantai.

Sumber Gambar: Google Maps @Achmad Rudy

Pantai Serang Blitar sendiri memang salah satu destinasi wisata yang menjadi salah satu bagian dari Desa Wisata Serang yang masuk ke daftar 50 desa wisata terbaik. Yang di mana Desa Wisata Serang ini sedang dalam persiapan penilaian lapang menuju 10 besar desa wisata terbaik dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia ( ADWI ) 2021. Yang mana diselenggarakan oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia.

Jadi buat kalian pecinta sunset atau senja jangan sampai melewatkan senja di Pantai Serang Blitar ya.

Event Tahunan Serang Art Festival

Sumber Gambar: Instagram @sanggarembun

Jika di Bali ada Pesta Kesenian Bali dan Yogyakarta punya Festival Kesenian Yogyakarta di Desa Wisata Serang semenjak tahun 2015 memiliki Serang Art. Atraksi wisata yang juga menjadi salah satu unggulan Desa Wisata Serang ini memang memiliki banyak penikmat. Bagaimana tidak? Setidaknya 50.000 wisatawan berkunjung ke Desa Wisata Serang atau Kawasan Pantai Serang.

Agenda yang digelar secara tahunan ini bekerja sama dengan sejumlah seniman tari dan sedang mengembangkan tarian kontemporer “Barongan Penyu”. Dengan digelarnya acara ini tidak hanya memberikan pendapatan tambahan kepada Desa, Perhutani sebagai pemilik lahan dan Pemerintah Blitar tentunya. Kawasan Wisata Pantai serang juga banyak memberdayakan ekonomi warga terutama warga Desa Wisata Serang. Pada tahun 2020 contohnya Kawasan wisata ini memberikan pendapatan ke kas Desa Serang sebesar Rp. 60.000.000 sesuai dengan 50 persen andil yang dimiliki.

Objek Wisata Lainnya Yang Tidak Kalah Menarik

Selain objek wisata yang sudah disebutkan di atas masih banyak objek wisata yang tidak kalah menariknya, antara lain sebagai berikut :

1. Edukasi Konsevasi Penyu

Sumber Gambar: antarafoto.com

Objek wisata baru yang menyediakan sarana tentang pelestarian dan pengetahuan penyu laut yang sudah hampir punah. Pantai Serang memang terkenal dengan penyu laut yang mereka miliki. Bagaimana tidak? Dari tujuh spesies penyu laut yang ada di dunia tiga diantaranya ada di Pantai Serang ini.

Jadi tidak heran kalau objek wisata yang satu ini cukup digemari oleh para pengunjungnya.

2. Cemara Educamp Pantai Serang

Sumber Gambar: id.worldorgs.com

Jika kalian suka befoto – foto dan melakukan perjalanan dengan keluarga dan anak – anak sepertinya objek wisata yang satu ini akan cocok dengan kalian. Selain indah objek yang satu ini memang terkenal dengan ramah anak. Jadi buat kalian yang membawa anak – anak tidak perlu khawatir dengan objek wisata yang satu ini.

Fasilitas yang disediakan juga bervariasi antara lainnya Camping Ground, Play Ground untuk anak – anak, Family Gathering Outdoor, Outbond dan masih banyak lagi yang lainnya.

3. Goa Kedungkrombang

Sumber Gambar: Googlemaps @ Vijal ManoSumber Gambar: Googlemaps @Mas Handoko Pawiro

Objek wisata alam yang berada di dalam perut bumi ini memiliki keindahan Stalakmit dan Stalakmit Batuan Kars dengan Panjang 150 meter yang lokasinya 4 kilometer sebelum Pantai Serang.

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA
x
x