JAKARTA, celebrities.id – Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) beberapa waktu lalu sempat mengunjungi kediaman keluarga Faisal untuk melihat kondisi Gala Sky. Dari visitasi tersebut, pihak mereka melihat bocah satu tahun itu nyaman tinggal di lingkungannya saat ini.
Setelah melakukan visitasi, Arist Merdeka Sirait selaku Ketua Komnas PA mengaku siap terlibat dalam sidang perwalian hak asuh Gala Sky, yakni menjadi saksi ahli maupun saksi fakta.
“Kalau nanti saya diminta jadi saksi ahli untuk gugatan perwalian dan hak asuh anak yang diusulkan Pak Faisal, saya siap dan jelas komisioner akan berpihak pada kepentingan terbaik anak,” ujar Arist, saat ditemui di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Sabtu (15/1/2022).
Pihak Komnas PA bakal menjabarkan kesaksian berdasarkan fakta yang mereka temukan saat visitasi ke rumah Faisal. Yakni penilaian kondisi Gala yang terlihat baik di bawah asuhan keluarga mendiang Bibi Ardiansyah.
“Bisa kita diminta jadi saksi fakta, melihat langsung kondisi. Kita juga akan buktikan psikolog, menyatakan anak itu tidak tertekan dan tidak sengsara, itu bisa dipakai,” ujar Arist.
“Kedua bisa saksi ahli mengenai misalnya apa gugatannya. Apakah perwalian atau pengasuhan, demi kepentingan terbaik anak. Jadi Undang Undang memerintahkan kita untuk melakukan yang terbaik bagi anak,” katanya.
Kunjungan Komnas PA ke kediaman keluarga Faisal ini diketahui berdasarkan laporan Dody Sudrajat. Pihaknya mengadukan adanya dugaan eksploitasi Gala Sky yang dilakukan oleh keluarga mendiang Bibi Ardiansyah.
Seperti diketahui, hak asuh dan perwalian Gala kini sedang diperebutkan oleh pihak keluarga Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel, yaitu Haji Faisal dan Dody Sudrajat. Proses persidangan tersebut sedang bergulir di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Barat.
Editor : Hadits Abdillah