Pantai Akkarena adalah sebuah pantai dengan seribu pesona yang dapat kalian temukan di Makassar, lokasi wisata yang satu ini memiliki begitu banyak pesona dan daya tarik sehingga waktu liburan kalian disini akan sangat menyenangkan. Ada banyak aktivitas menarik dan menyenangkan yang dapat kalian lakukan saat kalian sedang menghabiskan waktu liburan kalian di Pantai Akkarena ini.
Jika kalian mencari sebuah lokasi wisata pantai yang tidak hanya indah, memiliki fasilitas yang lengkap akan tetapi dapat melakukan berbagai macam aktivitas menarik maka lokasi wisata Pantai Akkarena ini akan cocok untuk kalian. Pada ulasan kali ini kami akan memberikan kalian informasi mengenai apa saja daya tarik dan pesona dari Pantai Akkarena ini, sehingga kalian dapat menentukan layak atau tidak menghabiskan waktu liburan kalian disini.
Yuk, disimak ulasan kami dibawah ini.
Kalian dapat menemukan lokasi wisata Pantai Akkarena ini di Makassar atau lebih tepatnya dapat kalian kunjungi di Jalan Tanjung Bunga, Tamalate, Kabupaten Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan. Karena lokasi wisata Pantai Akkarena ini terletak di kawasan Tanjung Bunga aksesnya sendiri sangat mudah sehingga kalian dapat mengunjungi lokasinya menggunakan kendaraan pribadi milik kalian mau itu kendaraan roda dua maupun roda empat.
Lokasinya sendiri cukup mudah untuk kalian temukan, kalian bisa langsung menuju ke lokasi GTC Mall dan jaraknya sendiri tidak jauh dari Kota Makassar kalian hanya perlu waktu kurang dari 10 menit untuk sampai ke Mall ini dan letak pantainya tepat ada di seberang Mall ini. Buat kalian yang baru pertama kali berada di Kota Makassar dan takut tersesat kalian bisa menggunakan bantuan dari Google Maps untuk membawa kalian menuju ke lokasi wisata Pantai Akkarena.
Buat kalian yang ingin liburan tanpa repot maka lokasi wisata Pantai Akkarena ini cocok untuk kalian karena ada begitu banyak fasilitas yang tersedia dan dapat kalian gunakan untuk memaksimalkan waktu liburan kalian disini. Dan adapun fasilitas yang dapat kalian gunakan selama berada di Pantai Akkarena ini adalah sebagai berikut :
Dengan fasilitas yang lengkap ini tentu kalian tidak perlu lagi takut akan kerepotan ketika memutuskan untuk menghabiskan waktu liburan kalian di Pantai Akkarena ini.
Salah satu kelebihan dengan lengkapnya fasilitas pada sebuah lokasi wisata adalah banyaknya aktivitas menarik dan menyenangkan yang bisa kalian lakukan di lokasi wisata tersebut, tidak terkecuali dengan Pantai Akkarena ini. Dan aktivitas menarik dan menyenangkan yang dapat kalian di Pantai Akkarena adalah sebagai berikut :
Pantai memang lokasi yang cocok untuk menikmati pemandangan fenomena alam seperti Sunset dan Pantai Akkarena juga menjadi salah satu pantai dimana kalian dapat menikmati keindahan alam tersebut. Akan tetapi agar tidak terburu – buru maka banyak pengunjung yang kemudian memutuskan untuk menghabiskan malam mereka dengan cara berkemah dan merupakan salah satu aktivitas favorit para pengunjung.
Ada cukup banyak fasilitas yang bisa kalian gunakan untuk menikmati aktivitas yang berhubungan dengan air, kalian dapat menyewa perahu atau kapal untuk berkeliling Pantai Akkarena atau bahkan melakukan aktivitas memancing. Selain itu kalian juga bisa melakukan aktivitas air yang memacu adrenalin kalian yaitu dengan menaiki banana boat yang dapat kalian lakukan bersama dengan teman – teman kalian.
Jadi buat kalian yang senang dengan aktivitas air maka lokasi wisata Pantai Akkarena ini adalah salah satu lokasi wisata yang dapat kalian pertimbangkan untuk kalian kunjungi ketika kalian memutuskan untuk menghabiskan waktu liburan kalian.
Kalian akan menemukan sebuah Foodcourt ketika berada disini, di Foodcourt ini sendiri ada cukup banyak menu – menu makanan dan juga minuman khas yang rasanya akan memanjakan lidah kalian. Menu makanan dan minuman yang ada di tempat ini sendiri sangat beragam dan apalagi Foodcourtnya sendiri memiliki desain yang unik dan menarik sehingga akan menambah selera makan kalian.
Ada cukup banyak aktivitas yang dapat kalian lakukan saat berada disini mengingat ada banyak sekali fasilitas yang tersedia dan dengan informasi yang kami berikan semoga kalian bisa melakukan perencanaan yang lebih matang sebelum memutuskan untuk berlibur di Pantai Akkarena ini.