Profil Mieke Wijaya, Ibunda Nia Zulkarnaen yang Meninggal di Usia 82 Tahun

1 minutes reading
Tuesday, 3 May 2022 16:17 0 835 Redaksi Kece

JAKARTA, celebrities.id – Duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Aktris senior Mieke Wijaya meninggal dunia hari ini, Selasa (3/5/2022). 

Kabar kepulangan Mieke Wijaya tersebar di kalangan wartawan lewat pesan singkat.

“Telah meninggal dunia mama dan nenek kami tercinta, Haji Mieke Wijaya,” tulis keterangan dalam pesan tersebut.

Untuk mengenang sosoknya selama hidup, berikut profil Mieke Wijaya

Melansir dari Wikipedia, Mieke Wijaya merupakan berkebangsaan Indonesia. Lahir di Bandung, 17 Maret 1939. Selama hidup, dia telah dinominasikan untuk beberapa penghargaan, termasuk tiga Piala Citra Festival Film Indonesia dan memenangkan ketiganya, termasuk aktris terbaik untuk perannya di film Gadis Kerudung Putih dan Kembang Semusim.

 

Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA