x

Moto Mobi | Dijual: MINI 1000 HLE 1984 Spesifikasi Menarik, Satu-satunya di Dunia

3 minutes reading
Wednesday, 19 Apr 2023 18:59 0 457 Redaksi Kece

Yang Anda lihat disini adalah MINI 1000 HLE. Basisnya, MINI Cooper, diubah supaya unik oleh tuner terkenal. MINI adalah mobil mungil asal Inggris yang begitu melekat dengan karakter Mr Bean ini adalah city car yang paling ekonomis dan praktis pada eranya. Selama 41 tahun masa produksinya, Mini telah terjual lebih dari 5,3 juta unit.

Popularitas dan keunikan mobil ini bahkan membuat cukup banyak tokoh dunia termasuk Enzo Ferrari dan Steve McQueen jatuh hati dan memilikinya. Karena populer, tidak sedikit dari para pemilik maupun workshop yang mengubah tampilan Mini mereka menjadi terlihat lebih sporty atau mewah. Tickford adalah salah satunya.

 

Tickford bukan nama baru di dunia karoseri. Anak perusahaan Aston Martin yang bermarkas di Newport Pagnell, Buckinghamshire, Inggris ini telah ada sejak tahun 1820.

Berawal dari pembuat karoseri body kereta kencana, bengkel ini terus berkembang dan beralih menggarap karoseri body mobil.

Spesialis karoseri untuk mobil Aston Martin inilah yang menggarap Mini 1000 HLE 1984 yang kami tampilkan kali ini.

Mini setir kiri yang digarap Tickford ini merupakan pesanan khusus seorang pangeran dari Arab Saudi. Selain dari sang pemesan yang bukan orang biasa, apa yang membuat mobil ini begitu istimewa?

Pesanan Sang Pangeran

Tak disebutkan secara rinci siapa nama dari salah satu pangeran Arab Saudi yang memesan. Yang pasti, Tickford merupakan workshop kepercayaan dari keluarga Kerajaan Arab Saudi. Dan mobil ini adalah satu-satunya di dunia.

Dari bagian eksterior, tampilan Mini yang spesial ini berubah drastis dsri wajah aslinya. Hanya siluet body saja yang masih memperlihatkan karakter khas dari Mini.

Grille diubah menjadi model polos dengan desain khas dari Tickford dengan imbuhan lampu tambahan. Headlamp bulat khas Mini pun diganti dengan model kotak. Di bawah bumper depan terdapat imbuhan lip spoiler yang serasi dengan ekstensi pada fender. Body sang Mini pun jadi terlihat lebih kekar dan sporty.

 

Balutan warna Silver pada body dipadukan dengan aksen stripping body warna merah dan vinyl warna hitam pada bagian atap. Nuansa warna two-tone yang tengah trend pada saat itu. Satu set velg Minilite kian menguatkan aura sporty.

Interior Mewah Ala Aston Martin

Uang tak menjadi masalah bagi sang pangeran muda. Ia pun menginginkan interior Mini miliknya tampil ala Aston Martin James Bond. Permintaan pun dikabulkan. Tickford memang spesialis Aston Martin dan Lagonda. Jadi, tak mustahil untuk mewujudkannya.

Jok sport Recaro dilapis kulit warna merah khas Aston Martin. Karpet kabin pun dari Aston Martin. Seluruh panel interior pun didominasi lapisan kulit warna merah, termasuk door trim, plafon hingga konsol tengah dan dasboard.

Ornamen kayu burl walnut pada dashboard sangat bergaya British. Satu set sistem audio spek termewah lansiran Clarion menjadi fitur menarik yang dibekalkan pada mobil ini.

Tak banyak ubahan pada sektor mesin. Hanya tune-up ringan untuk meningkatkan performa.

Biayanya? Untuk ukuran tahun 1984, sang pangeran merogoh kocek £50.000, yang nilainya saat ini sekitar £150.780. Jika dirupiahkan kurang lebih sekira Rp 2,7 miliar! Itu belum semuanya, baru ongkos kerjanya saja.

Pemilik Selanjutnya?

Mini 1000 HLE ’84 garapan Tickford ini akan dilelang di Chichester pada 16 April 2023. Mobil ini disimpan dengan sangat baik meskipun tak pernah digunakan selama 30 tahun. Angka odometernya pun baru menyentuh 13.065 km. Kilometer yang cukup rendah.

Harga taksiran lelang untuk mobil yang istimewa ini berada di kisaran £60,000 – £80,000. Kurang lebih setara Rp 1,1 miliar hingga Rp 1,5 miliar.

Tak perlu khawatir perihal keabsahan riwayat mobil ini. Seluruh historis dan berkas kendaraan terdokumentasi secara lengkap serta tercatat di Tickford Register and Aston Martin Heritage.


Avatar

Redaksi Kece

Hibur adalah portal berita yang bisa menghibur dan menjadi wawasan serta tempat mencari informasi terupdate

LAINNYA
x
x