momotor.id – Mudik atau pulang kampung menjadi tradisi yang telah lama dilakukan oleh masyarakat Indonesia, terutama saat perayaan Hari Raya Idul Fitri. Ada banyak cara untuk mudik lebaran, termasuk menggunakan mobil, kereta api, transportasi umum, dan motor.
Namun, banyak orang memilih untuk mudik dengan motor karena perjalanan menjadi lebih cepat dan praktis. Oleh karena itu, sebelum memulai mudik, pastikan kondisi motor dalam keadaan prima dan siap untuk perjalanan jarak jauh.
Sebagai pengendara sepeda motor sudah seharusnya kita memikirkan aspek keamanan dan kenyamanan, sehingga ada beberapa perlengkapan yang perlu dipersiapkan agar perjalanan mudik kamu bisa berjalan dengan lancar dan aman.
Baca Juga : Kelebihan dan Kekurangan Mudik dengan Motor yang Perlu Diketahui
Seperti yang kita ketahui mudik dengan sepeda motor menjadi salah satu alternatif yang diminati oleh masyarakat. Karena memberikan kepraktisan dari segi kecepatan biaya. Namun untuk menunjang hal tersebut kita juga harus mempersiapkan barang-barang agar mudik dengan aman dan nyaman.
Sebagai pengendara sepeda motor, sudah sewajarny kita memiliki kelengkapan surat-surat berkendara yang menunjukkan bahwa sepeda motor tersebut bahwa milik kita. Oleh karena itu kita harus mempersiapkan surat-surat berkendara seperti STNK dan SIM.
Barang selanjutnya kita harus mementingkan aspek keselamatan, tentu saja kita harus menggunakan helm yang sudah memenuhi standar nasional indonesia (SNI). Selain itu pastikan kaca helm yang kita gunakan masih jelas pandangannya ketika malam dan siang hari. Hal ini bertujuan agar tetap memberikan keselamatan selama kita berkendara.
Dikarenakan kita akan menempuh perjalanan jauh, tentu saja kita harus menggunakan jaket motor atau setidaknya jaket yang tebal yang bertujuan agar angin tidak secara langsung mengenai badan kita. Sehingga kondisi tubuh kita dapat dalam kondisi yang prima dan terhindar dari sakit karena terlalu banyak kena angin.
Sudah wajib kita untuk membawa jas hujan dengan model bukan ponco, selain itu juga pastikan terbuat dari bahan berkualitas agar efektif dalam mengalangi air. Tujuannya adalah untuk mencegah rembesan air yang dapat membasahi pakaian dan tas. Penggunaan jas hujan ponco tidak disarankan karena dapat tersangkut pada jeruji motor dan berpotensi menyebabkan kecelakaan yang serius.
Sarung tangan diperlukan oleh pengendara karena dapat membantu atau memudahkan ketika kita melakukan akselerasi. Selain itu dengan menggunakan sarung tangan dapat melindungi tangan kita dari sinar matahari dan dapat melindungi tangan kita apabila terjadi benturan.
Baca Juga : Rekomendasi Motor Matik 2023 Cocok Buat Mudik, Tertarik yang Mana?
Selain itu kita juga harus memperhatikan risiko terpapar debu dan kotoran. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan masker khusus saat naik motor agar debu dan kotoran tidak masuk ke dalam saluran pernapasan dan menyebabkan masalah kesehatan.
Sebagai pengendara kita harus siaga apabila terjadi hal yang tidak diinginkan dengan cara membawa berbagai kunci darurat, seperti kunci L, obeng, dan tang. Selain itu, penting juga untuk membawa busi cadangan sebagai antisipasi jika busi utama mulai panas atau bahkan mati, sehingga performa motor tetap optimal selama perjalanan.
Pastikan untuk membawa bekal makanan dan minuman yang cukup saat melakukan perjalanan mudik dengan motor. Menyiapkan bekal ini penting agar kamu tetap bugar dan tidak kelaparan saat sedang dalam perjalanan yang jauh.
Pastikan juga makanan yang dibawa bisa dikonsumsi saat sedang dalam kondisi macet atau saat harus berhenti di tempat yang aman. Hal ini sangat penting agar kamu bisa berkendara dengan konsentrasi yang baik.
Dalam perjalanan mudik, disarankan untuk membawa obat-obatan untuk menjaga kesehatan selama perjalanan. Karena perjalanan akan berlangsung dalam waktu yang cukup lama dan terpapar oleh angin. Hal ini sangat penting bagi kita untuk membawa obat masuk angin dan anti mabuk agar kondisi tubuh tetap prima selama perjalanan mudik.
Hal terakhir yang harus kita siapkan selama perjalanan mudik menggunakan sepeda motor adalah uang tunai. Kita harus menyiapkan uang tunai untuk berjaga-jaga membeli sesuatu ketika perjalanan. Selain itu kita juga mengantisipasi apabila di daerah sekitar belum bisa melakukan pembayaran dengan cashless.
Baca Juga : 13 Tips Mudik dengan Motor, Biar Aman sampai Kampung Halaman
Berikut ulasan mengenai barang yang wajib dibawa ketika mudik dengan sepeda motor. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu anda ketika perjalanan mudik ke kampung halaman dengan sepeda motor. Kunjungi momotor.id untuk mendapatkan penawaran menarik mengenai trade in, motor baru, motor bekas, hingga electronic vehicle.
barang bawaan mudik Info Otomotif Lebaran 2023 Mudik 2023 mudik naik motor Ramadan 2023 Tips and Trick Tips Otomotif